Monday, 24 November 2014

Ada Peringatan Hari Guru Di Google

Sesuai dengan keputusan presiden republik Indonesia melalui Keppres no 78 tahun 1994 dan diperkuat dengan undang-undang nomor 14 tahun 2005 tentang Guru dan Dosen bahwa hari Guru secara nasional diperingati setiap tanggal 25 November.

Tanggal 25 November juga merupakan hari lahirnya PGI (Persatuan Guru Indonesia) atau yang sekarang dikenal dengan PGRI (Persatuan Guru Republik Indonesia). Maka pada hari ini, meski bukanlah hari libur nasional, hari guru diperingati secara nasional di Indonesia.

Umumnya disetiap sekolah diadakan upacara khusus memperingati hari Guru Nasional sebagai penghormatan akan jasa-jasa guru yang telah mendidik dan membimbing manusia Indonesia menjadi generasi yang lebih baik.

Tak mau kalah, google sebagai sebuah mesin pencari dunia maya terbesarpun ikut memberikan apresiasi kepada para guru di Indonesia. Google menampilkan gambar unik di halaman pertama mesin pencariannya. Meski peringatan hari guru disetiap negara berbeda-beda tanggalnya, namun google seperti halnya peringatan hari-hari besar lainnya di Indonesia kali ini juga memberikan avatar yang menggambarkan perjuangan guru dalam mengajar dan mendidik murid-muridnya. Dan pastinya selalu dilukiskan lewat enam huruf yang membentuk kata G.O.O.G.L.E.

Saya secara pribadi juga mengucapkan SELAMAT HARI GURU, untuk semua Guru, Ustadz, Ustadzah dan para dosen saya. Terima kasih sedalam-dalamnya atas segala ilmu yang telah diberikan. Semoga Allah membalasnya.

SELAMAT HARI GURU


Advertiser